Pelayanan Prima – Cara Memberikan Pelayanan Prima ( Excellent Service)
September 13, 2012 No Comments »
Dalam lingkungan bisnis, suatu
perusahaan bisa berkembang dan dipercaya pelanggannya dan yang lain
malah ditinggalkan. Kenapa demikian? Bagi perusahaan yang dipercaya
pelanggannya, mereka bahkan akan turut serta promosi perusahaan tersebut
karena puas dengan layanan yang diberikan. Bagi Anda sebagai
wirausahawan atau bergerak dibidang bisnis, maka Anda pasti juga
menginginkan hal yang sama bukan?
Pelayanan yang memuaskan atau pelayanan prima
akan membuat pelanggan bertahan dan tidak kabur ke pesaing produk
sejenis. Perusahaan wajib melayani pelanggan dengan baik agar merasa
puas, setia, jadi bagian dari kesuksesan perusahaan.
Ada 6 Cara yang bisa dilakukan untuk memberikan pelayanan prima kepada pelanggan.
1. Pelatihan Pelayanan Prima
Buat pelatihan pelayanan pelanggan terutama bagi customer service supaya dapat memberikan layanan yang cepat, tepat, dan efisien. Customer service perlu memiliki product knowledge, harga, hingga aspek teknis dari produk sehingga mampu memberikan pelayanan prima. Kemampuan komunikasi handal juga krusial dalam memahami apa yang pelanggan inginkan dan dalam berbicara dengan mereka.
2. Pusatkan perhatian pada pelanggan
Perhatikan nada bicara, jadilah percaya
diri tapi tidak dengan emosi jika pelanggan datang membawa komplain.
Dengarkan keinginan pelanggan dengan seksama dan catat segala kebutuhan
dengan kemampuan komunikasi yang prima. Dalam melayani, tempatkan
pelanggan di urutan pertama layaknya orang terdekat, seperti rekan
sekerja atau pimpinan di perusahaan Anda
3. Memberikan pelayanan yang efisien
Lakukan pada saat itu juga, jangan
biarkan pelanggan menunggu karena mereka ingin permasalahannya segera
diselesaikan. Pelanggan akan puas dan percaya bahwa perusahaan Anda
kredibel dan bertanggung jawab tekait keluh kesah,saran, kritik mereka.
Siagakan supervisor untuk membantu costumer service jika mengalami kesulitan dalam pertanyaan sulit dan teknis dari pelanggan.
4. Pendekatan Personal
Ingatlah nama setiap pelanggan meski
jumlahnya banyak karena cara pendekatan personal seperti ini ampuh
menjaring pelanggan loyal. Selain itu, berikan ucapan selamat di momen
tertentu sebagai bentuk pelayanan prima dari Anda sehingga semakin setia
terhadap perusahaan.
5. Membina hubungan baik dengan pelanggan
Tunjukkan simpati, berbicara dengan
penuh perasaan, dan berikan solusi untuk menunjukkan bahwa Anda paham
keinginan pelanggan. Mintalah feedback dari pelanggan dalam bentuk
survei kepuasan layanan agar bisa berbenah jika terdapat kekurangan
dalam layanan.
6. Mengalihkan pelayanan ke pihak lain
Bila pelanggan meminta pelayanan di luar
keahlian Anda maka alihkan pelayanan tersebut pada pihak lain yang
memiliki kemampuan. Dengan pengalihan tersebut akan terlihat bahwa
perusahaan atau bisnisAnda telah bekerja dengan profesional. Hubungi
pihak lain mengenai permintaan pelanggan dan berikan nomor kontak kepada
pelanggan agar mereka mudah berhubungan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar